TERSENYUMLAH ADIKKU!

6.30.2011

Hari ini, Kamis 30 Juni 2011, pukul 09.37, sebuah pesan singkat masuk di hapeku. Setelah kubuka, ternyata pengirimnya adalah adikku.
" rangking 2 ji Andi Tiara".
Sejenak, kutenangkan diri, mengambil nafas perlahan. Ada sesuatu menohok di hati. Bidadariku ternyata meraih juara 2 semester ini, setelah beberapa semester yang terlewati menyabet juara 1 sejak kelas 1 sampai semester 1 kelas 3. Tapi saya masih bersyukur dia bisa naik kelas 4 SD.
Adikku, tetaplah tersenyum, kakak yakin engkau bisa meraih juara 1 lagi.
(inspired by Andi Tiara, bidadari kecilku
Image Hosted by UploadHouse.com

Ayo berSINERGI!

6.29.2011

Sahabat, di penghujung Juni ini, mari kita saling mengingatkan dan menguatkan. Evaluasilah aktivitas harian kita selama sebulan ini. Sudahkah optimal dalam pencapaian target atau tujuan?
Sahabat, jika belum optimal pencapaian kita, jangan pernah menyerah dan menyalahkan siapa-siapa dan keadaan. Koreksilah diri kita. Apa yang menjadi kekurangan dan kelebihan dalam pencapaian impian. Dalam tulisan ini saya hanya mengingatkan kita tentang pengaruh sinergi dalam proses menuju sukses. Sinergi yang saya maksud adalah kerja sama dengan individu lain. Kita menyadari bahwa kita membutuhkan orang lain. Tangan tidak bisa bertepuk jika hanya sebelah. Lidi tak bisa membersihkan sampah jika hanya sebatang. Satu adalah angka terlalu kecil untuk mencapai kebesaran. Jika hanya seorang diri kita tak bisa melakukan apa-apa dengan maksimal. Untuk mencapai puncak, kita selalu membutuhkan orang lain. Jaga relationship-mu dengan baik dan bangunlah dengan orang- orang yang tepat agar hidupmu semakin maksimal dalam mencapai impianmu. Ayo BERSINERGI!

sinergi adalah bahasa lain dari amal jama'i, mari berukhuwah, mari bersinergi Image Hosted by UploadHouse.com

OPTIMIS

6.23.2011

Sahabat, siapkan dirimu. Sambut mentari di pagi hari dengan semangat tinggi dan senyuman menawanmu. Rasakan energi sang Surya menemani suksesmu hari ini.
Sahabat, jadilah pemenang dalam kehidupan. Pemenang tidak harus menang, tetapi tetap TENANG jika ia gagal, tidak panik apabila kalah.
Sahabat, mari bersama- sama bersemangat. Karena semangat adalah kesepakatan fisik dan jiwa untuk tampil hebat. Semangat merupakan bahan bakar jiwa dan kekuatan yang berkobar-kobar, yang menggerakkan pemiliknya untuk melompat lebih tinggi.
Sahabat, percayakah anda antusiasme dan optimisme dapat menular? Saya percaya banget. Sekarang adalah waktu yang tepat untuk merasa bersemangat dan antusias, iya kan? Saatnya optimis sampai finish.
_optimis di hari kamis_ Image Hosted by UploadHouse.com

SAATNYA BERBENAH

6.22.2011

Sahabat, saatnya melihat spion kehidupan sembari tetap melihat lurus ke depan. Saatnya mengoreksi tindakan masa lalu sebagai energi baru di masa sekarang dan mendatang. Sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengambil nafas yang lebih panjang dalam mengarungi jalan tak bertepi ini. Sinergikan segala potensi yang ada dalam diri, saatnya berbenah.
22 Juni 2011
nasehat untuk diri sendiri Image Hosted by UploadHouse.com

 
 
 

SEKEDAR INFO

di blog yang sederhana ini ternyata:

buah torehan telah ditulis
buah nasehat telah masuk


KOMENTATOR

Widget by

KOMENTAR TERAKHIR

VIA:

 
Copyright © Diary Aktivis